TEMPO.CO, Malang–Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengajak warga menonton film Kita Vs Korupsi di Theater Dome Kampus Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Jawa Timur, Sabtu, 21 September 2013. Diundang pula mahasiswa, pelajar dan masyarakat umum untuk menyaksikan film yang diproduksi untuk kampanye KPK itu.

“Pemutaran film sekaligus diskusi dengan pimpinan KPK,” kata Arief Yani, penyelenggara pemutaran film. Bakal hadir dalam pemutaran film itu Wakil Ketua KPK Adnan Pandu Praja, Rektor UMM, Muhadjir Effendy dan sineas muda Emil Heradi. Film diputar dalam dua sesi.

Film, kata dia, dapay menjadi media efektif dalam menyampaikan pesan dan kampanye antikorupsi. Selain Kita Vs Korupsi, diputar pula film animasi berjudul Sahabat Pemberani yang diproduksi khusus untuk kampanye antikorupsi KPK.

Dalam siaran persnya, Juru bicara KPK Johan Budi mengatakan bahwa pemutaran film sebagai bagian sosialisasi Festival Film Antikorupsi (Anti-Corruption Film Festival-ACFFest) 2013. “Kita mengundang sineas muda di Malang untuk ikut festival,” katanya,

Festival menjaring film bertema kejujuran, integritas, transparansi dan perlawanan terhadap korupsi. Kompetisi film dibuka mulai 22 September – 22 November 2013. Film harus hasil produksi antara 1 Januari 2000-22 November 2013. Film terbagi dalam enam kategori, yakni fiksi panjang, pendek, dokumenter panjang, dokumenter pendek, animasi dan games animasi.

Penilaian akan dilakukan oleh tim juri independen yang terdiri atas sutradara, tokoh dan pakar film. Puncak kegiatan digelar pada peringatan Hari Antikorupsi Sedunia, 9-12 Desember 2013 di Jakarta.

Film, kata Johan, merupakan medium kreatif yang sangat strategis mendukung gerakan antikorupsi. Melalui pendekatan film, nilai antikorupsi lebih cepat dan mudah dipahami. Film dinilai tepat sebagai sarana kampanye, karena mudah diterima semua kalangan, keluarga.

EKO WIDIANTO



YOUR COMMENT